♠ Posted by
Unknown
in
Story
at
5:33:00 AM
Nasi Goreng dari namanya anda pasti bisa membayangkan nasi yang digoreng di indonesia khususnya kuliner yang satu ini banyak beragam olahan yang disebut nasi goreng.Anda pasti tidak asing mendengan kuliner nasi goreng mungkin anda sudah pernah mencoba memasak sendiri dirumah atau membelinya di pedagang pingir jalan sampai restoran dan hotel berbintang pasti menyajikan kuliner nasi goreng.
Menurut sejarah nasi goreng yang saya kutip dari berbagai sumber berasal dari masyarakat tionghoa yang dibawa sampai ke indonesia.Sifat dalam kebudayaan Tionghoa, yang tidak suka mencicipi makanan dingin dan juga membuang sisa makanan. Makanya, nasi yang dingin itu kemudian digoreng untuk dihidangkan kembali di meja makan.
Tahukah anda bahwa Pada tahun 2011, sebuah polling Internet yang diadakan oleh CNN International dan diikuti oleh 35.000 orang menempatkan Nasi Goreng pada peringkat dua dalam daftar '50 Makanan Terlezat di Dunia' setelah rendang.Di indonesia ada berbagai macam jenis olahan nasi goreng tapi yang sering saya makan ya nasi goreng pinggir jalan maklum anak kost-an carinya yang murah tapi enak.
Kadang saya juga membuat sendiri nasi goreng ala anak kost.berikut resep membuat nasi goreng yang sederhana:
Bahan-bahan nasi goreng:
- 2 porsi nasi putih
- 2 butir telur ayam, dikocok
- Minyak goreng untuk menumis
Bumbu nasi goreng :
- 5 buah cabe merah dihaluskan
- 3 siung bawang merah dihaluskan
- 4 siung bawang putih. :dihaluskan
- Garam secukupnya.
- Penyedap rasa secukupnya.
- Kecap manis secukupnya.
- Bawang merah goreng
Bahan Pelengkap :
- Kerupuk
- Irisan Timun / Acar
- Irisan Tomat
- Daging ayam dan sosis sesuai selera
Cara Membuat Nasi Goreng
- Panaskan wajan dengan minyak secukupnya, masukkan telur yang sudah dikocok, tunggu setengah matang selanjutnya masukkan bumbu yang telah dihaluskan. Aduk hingga keluar aromanya.
- Masukkan nasi putih, garam, penyedap dan kecap secukupnya. Aduk hingga semua tercampur dan merata. Nah saat mengaduk ini besarkan apinya (hasilnya akan lebih enak). Setelah dirasa semua bumbu sudah merata, Angkat
- Sajikan di piring, bila perlu tambahkan lagi telur ceplok atau telur dadar (extra)
- Untuk penyajiannya jangan lupa kerupuk dan irisan timun/acar agar lebih menarik tampilannya serta lebih enak.
0 komentar :
Post a Comment